Laman

Minggu, 03 Februari 2013

FOKUS: LAGU “YOU’LL NEVER WALK ALONE” PERTAMA KALI DIPOPULERKAN OLEH MAN UNITED


FOKUS: LAGU “YOU’LL NEVER WALK ALONE” PERTAMA KALI DIPOPULERKAN OLEH MAN UNITED

Tahukah Kamu klub yang pertama kali menyanyikan lagu “You’ll Never Walk Alone” ternyata bukan Liverpool, tetapi Fans dari rival terberat mereka, Manchester United. Lagu “You’ll Never Walk Alone” ditulis oleh Richard Rodgers dan Oscar Hammerstein II untuk sebuah acara musik yang bernama “Carousel” pada tahun 1945.
Dalam Sepakbola, Pada tahun 1958, lagu ini pertama kalinya dikumandangkan oleh fans Manchester United dalam sebuah pertandingan di kandang mereka, Old Trafford.
Waktu itu, kelompok musisi New Mills Operatic Society menyiapkan lagu ini untuk musikal Carousel dan mereka menyanyikan lagu ini pada pertandingan kandang Manchester United untuk menghormati 23 orang (termasuk 8 pemain UNITED) yang tewas dalam tragedi kecelakaan pesawat di Munich pada 6 Februari 1958.
Jane Hardwick, seorang fans Manchester United dan juga seorang penyanyi yang telah meyakinkan teman-temannya dari New Mills Operatic Society di Derbyshire untuk bergabung dengannya membawakan lagu tersebut dalam pertandingan kandang setelah tragedi itu, sebagai penghargaan khusus dirinya kepada para Pahlawan Sepakbolanya ”Busby Babes” yang tewas dalam kecelakaan.

Jane, yang kini mengelola sebuah tempat penginapan dan sarapan di Leek, pertama kali dibawa ke Old Trafford oleh ayah dan kakeknya. Dia mengatakan bahwa :
“Ini telah mengganggu saya, begitu banyak orang berpikir bahwa lagu itu pertama dinyanyikan oleh para penggemar Liverpool.”
“Kecelakaan Munich begitu mengerikan dan semua orang merasa sedih dan putus asa dan hanya tampak sebuah lagu yang tepat untuk menyanyi.”
“Itu adalah waktu emosional dan saya berhasil membujuk teman saya untuk bergabung dengan saya. Segera seluruh isi stadion bernyanyi dan banyak orang, termasuk saya,… menangis.
“Saya tidak pernah bermimpi lagu ini akan menjadi lagu kebangsaan dari rival lama kami tapi saya ingin meletakkan catatan langsung tentang di mana lagu itu berasal.”
Sementera Seseorang dari Liverpool mengatakan “Sejauh yang kami ketahui, pertama kali dinyanyikan di Anfield pada tahun 1963 dan bukan sebelum Gerry Mardsen rekaman lagu tersebut.”
Fans Manchester United terus menyanyikan lagu ini hingga tahun 1963. Ketika band asal Liverpool, Gerry & The Pacemakers, merekam lagu ini untuk dirilis sebagai single mereka, fans Setan Merah langsung menghapus lagu “You’ll Never Walk Alone” dalam daftar nyanyian mereka. Pada 4 November 1963, lagu “You’ll Never Walk Alone” mencapai urutan teratas dalam daftar lagu pop di Inggris selama empat pekan, bahkan mengalahkan lagu “I Want To Hold Your Hand” karya The Beatles.
Menurut saya, wajar bila fans Manchester United langsung menghapus lagu tersebut dalam daftar nyanyian mereka. Gerry & The Pacemakers adalah band asal Liverpool. Jika anda seorang pecinta bola, anda tahu sendiri bagaimana hubungan antara kedua klub itu. Sama-sama fanatik.Ya, Mungkin itu sisi buruk dari Fanatisme.
Tapi Satu Hal yang paling sensitive adalah bahwa Fans Fanatik dan Banyak ”Hooligan Firm” Manchester United tidak akan mau menghina lagu “Youl’ll Never Walk Alone” tersebut dikarenakan lagu tersebut merupakan lagu penghormatan yang mereka nyanyikan untuk “Pahlawan Manchester United” yang tewas dalam kecelakaan tragedi Munich tahun 1958.

1 komentar: